Dalam tips kali ini, kangtips.com menggunakan software GameRanger. Dengan GameRanger kita dapat bermain secara multiplayer/online game yang offline tetapi support online. Dengan software ini kita dapat bermain dengan orang yang terdapat diseluruh penjuru dunia. Menggunakan GameRanger merupakan salah satu cara yang paling mudah dibandingkan dengan memakai LAN.
1. Download Software GameRanger di website resminya www.gameranger.com
2. Setelah software GameRanger sudah didownload, buka lalu install.
3. Isi semua data yang diperlukan. Setelah anda mengisi email di software GameRanger, anda akan disuruh untuk mengkonfirmasi email anda tadi. Buka email anda untuk mengkonfirmasi email dari GameRanger.
4. Selesai, anda dapat membuka software GameRanger. Lalu memilih room yang bisa untuk dimainkan. Ketika anda memulai game di GameRanger, Game anda akan terbuka secara otomatis.
Banyak game yang bisa dimainkan secara online dengan software GameRanger ini seperti
- Stronghold
- Need for Speed
- Age of Empire
- Call of Duty
- Civilization
- Rome
- Ghost Recon
- FIFA 11
- Battlefield
- Empire Earth
Demikian tips tentang cara bermain game stronghold, need for speed most wanted, age of empire, dan call of duty secara online gratis dan mudah. Semoga dengan tips ini para pembaca blog kangtips.com dapat bermain game offline secara online dengan gratis dan mudah.
0 Komentar untuk "Cara Bermain Game Stronghold dan Need for Speed Online"